This nice Blogger theme is compatible with various major web browsers. You can put a little personal info or a welcome message of your blog here. Go to "Edit HTML" tab to change this text.
RSS

Kamis, 31 Desember 2009

BAGAIMANA MEMBEDAKAN HEWAN YANG BERTELUR DAN BERANAK


PDF Print E-mail


chicago-wallpaper10KAMU sudah tahu tentang telur kan?. Hewan yang tergolong Unggas semuanya adalah berkembang biak dengan “bertelur”. Apakah mamalia juga mengerami telurnya? Nah, apakah kamu bisa menyebutkan hewan apa saja yang bertelur? Tahukah kamu ciri-ciri hewan yang bertelur, dan juga yang melahirkan anaknya? Semua mahluk hidup yang tergolong “hewan kelas tinggi”(termasuk juga manusia) berkembang biak dengan cara bertelur. Namun selanjutnya telur itu ada yang “tinggal” di dalam tubuh induknya hingga “berkembang” menjadi mahluk hidup baru (disebut juga vivipar), ada juga yang “tumbuh” di luar tubuh induknya (disebut juga ovipar).
Jika kamu mengamati klasifikasi hewan, maka ada beberapa hewan yang bersemakin “tinggi” kelas hewan berdasarkan klasifikasi yang ada, maka mereka berkembang biak dengan “melahirkan” anaknya, artinya telur yang telah “dibuahi” kemudian akan “berproses” di dalam tubuh induknya.
Ada yang memberikan ciri-ciri bahwa hewan yang tidak memiliki daun telinga biasanya berkembang biak dengan “bertelur”, juga yang menyebutkan ciri-ciri hewan yang “melahirkan” anaknya adalah yang memiliki kelenjar susu di tubuh induknya.
Adapun jenis hewan yang bertelur diantaranya adalah unggas, reptil, serangga, ikan. Sementara hewan menyusui (mamalia), melahirkan anaknya.
Namun jangan keliru, ikan paus dan lumba-lumba yang tidak memiliki daun telinga tidaklah bertelur, karena ikan paus termasuk jenis mamalia yang melahirkan dan menyusui anaknya. Atau beberapa jenis ular yang “melahirkan” anaknya, sebenarnya yang terjadi adalah ular tersebut “bertelur” namun telur itu “dierami” di dalam tubuh ular hingga menetas, sehingga seolah ular itu “melahirkan” anaknya.
Atau juga beberapa jenis ikan platy, ikan gupy, dan ikan ekor pedang yang walaupun bertelur tapi dikelompokkan sebagai ikan yang nelahirkan anaknya.
chicago-wallpaper10 Satu lagi, jika hewan yang memiliki kelenjar susu biasanya melahirkan anak, maka ada hewan yang punya kelenjar susu, tetapi bertelur. Hewan itu adalah PLATYPHUS.
Bagaimana? Apakah kamu sudah memahami hewan apa saja yang bertelur dan melahirkan anaknya? Ayo coba diskusikan dengan teman dan juga guru kamu ya? ***
(dari berbagai sumber)

0 komentar:

Posting Komentar